Content Post | Covid19.go.id

Angka Kesembuhan COVID-19 Terus Meningkat Mencapai 5.891.872

JAKARTA - Perkembangan penanganan pandemi COVID-19 per 20 Mei 2022 secara nasional, angka kesembuhan harian bertambah 298 orang terdiri 284 transmisi lokal dan 14 Pelaku Perjalanan Luar Negeri (PPLN). Sehingga angka kumulatifnya terus meningkat melebihi 5,8 juta orang sembuh atau tepatnya 5.891.872 orang (97,3%).

Sejalan itu, kasus aktif atau pasien positif yang membutuhkan perawatan medis, berkurang 51 kasus dengan angka kumulatifnya kisaran 3 ribu kasus atau tepatnya 3.715 kasus (0,1%). Sementara, pasien terkonfirmasi positif (RT-PCR/TCM dan rapid antigen), per hari ini bertambah 250 kasus terdiri 246 kasus transmisi lokal dan 4 PPLN. Sehingga angka kumulatifnya, atau jumlah pasien terkonfirmasi positif yang tercatat sejak kasus pertama hingga hari ini mencapai 6.052.100 kasus.

Disamping itu, pasien meninggal bertambah 3 kasus transmisi lokal dengan kumulatifnya mencapai 156.513 kasus (2,6%). Selain itu, dari hasil uji laboratorium per hari, spesimen selesai diperiksa (RT-PCR/TCM dan rapid test antigen) per hari sebanyak 98.885 spesimen dengan jumlah suspek sebanyak 4.942 kasus.

Pada perkembangan program vaksinasi, penerima vaksin ke-1 56.909 totalnya melebihi 199 juta atau 199.798.711 orang. Sedangkan penerima vaksinasi ke-2 bertambah 140.428 dengan totalnya melebihi 166 juta atau tepatnya 166.632.702 orang. Serta vaksinasi ke-3 bertambah 338.904 dengan totalnya melebihi 43 juta atau 43.561.887 orang. Sementara target sasaran vaksinasi berada di angka 208.265.720 orang.

Lebih lanjut, pada perkembangan per provinsi, kesembuhan dari 16 provinsi. Angka tertinggi harian dari 5 provinsi diantaranya, tertinggi di DKI Jakarta 107 orang terdiri 102 transmisi lokal dan 5 PPLN dengan kumulatifnya 1.233.503 orang, diikuti Jawa Barat 56 orang terdiri 54 transmisi lokal dan 2 PPLN dengan kumulatifnya 1.089.874 orang, Jawa Timur 26 orang terdiri 33 transmisi lokal dan 1 PPLN dengan kumulatifnya 544.242 orang, Jawa Tengah 22 orang dari transmisi lokal dengan kumulatifnya 594.131 orang, serta Bali 21 orang terdiri 15 transmisi lokal dan 6 PPLN dengan kumulatifnya 152.725 orang.

Lalu, kasus terkonfirmasi positif bertambah dari 25 provinsi. Angka tertinggi berasal dari 5 provinsi, diantaranya DKI Jakarta 82 kasus terdiri 80 transmisi lokal dan 2 PPLN dengan kumulatifnya 1.249.539 kasus, diikuti Jawa Barat 32 kasus dari transmisi lokal dengan kumulatifnya 1.106.207 kasus, Jawa Timur 25 kasus transmisi lokal dengan kumulatifnya 576.028 kasus, Banten 25 kasus dari transmisi lokal dengan kumulatifnya 292.884 kasus serta Jawa Tengah 18 kasus dengan kumulatifnya 627.486 kasus.

Disamping itu, hari ini 2 provinsi menambahkan kematian dari kasus transmisi lokal. Jawa Tengah 4 kasus dengan kumulatifnya 33.174 kasus, dan Maluku Utara 1 kasus dengan kumulatifnya 330 kasus.

Selain itu, hasil uji per hari jejaring laboratorium berbagai wilayah, jumlah kumulatif spesimen selesai diperiksa mencapai 97.949.335 spesimen. Terdiri dari spesimen positif (kumulatif) sebanyak 11.587.302 spesimen dan spesimen negatif (kumulatif) sebanyak 84.681.438 spesimen. Positivity rate orang harian dari NAAT (RT-PCR) dan Antigen di angka 0,48% dan positivity rate orang mingguan (8 - 14 Mei 2022) di angka 0,45%. Sementara spesimen invalid dan inkonklusiv (per hari) berjumlah 10 spesimen.

Untuk jumlah orang yang diperiksa per hari ini ada 66.681 orang dan kumulatifnya 64.585.271 orang. Lalu pada hasil terkonfirmasi negatif jumlah kumulatifnya meningkat menjadi 58.533.171 orang, termasuk tambahan hari ini sebanyak 66.431 orang. Sementara positivity rate orang harian dari NAAT (RT-PCR/TCM) dan Antigen di angka 0,37% dan positivity rate orang mingguan (8 - 14 Mei 2022) di angka 0,34%. Secara sebaran wilayah terdampak masih berada di 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota.

Jakarta, 20 Mei 2022

Tim Komunikasi Komite Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) dan Pemulihan Ekonomi Nasional

[ISTA/ACU/YOY]

Bagikan

Info Penting