Content Post | Covid19.go.id

[SALAH] Login ke Facebook Wajib Gunakan Sertifikat Vaksin

Informasi yang diberikan tidak sesuai fakta. Pihak Meta melalui juru bicaranya langsung mengklarifikasi hal tersebut dan menyatakan bahwa tangkapan layar yang menunjukkan sertifikat vaksin sebagai syarat login Facebook adalah hoaks.

KATEGORI: MISLEADING CONTENT/KONTEN YANG MENYESATKAN

===

SUMBER: MEDIA SOSIAL FACEBOOK

https://bit.ly/3nrWCzE

===

NARASI:

Akan datang di Facebook (Meta)

Hanya yang divaksin dapat akses aplikasi di Meta seperti Facebook, Instagram, Whatsapp, Messenger.

(masih teori konspirasi)

Faiz Bazri

===

PENJELASAN: Akun Facebook Fadh Channel membagikan unggahan berupa tangkapan layar yang memperlihatkan logo Meta, beserta narasi “Hanya yang divaksin dapat akses aplikasi di Meta seperti Facebook, Instagram,Whatsapp, Messenger.”. Diunggah pada 29 Oktober 2021, unggahan tersebut mendapat 386 suka dan 113 dibagikan oleh pengguna Facebook lainnya.

Melansir dari akun Twitter resminya @andymstone, juru bicara Meta Andy Stone menepis kabar tersebut. Andy menyatakan jika unggahan berupa tangkapan layar yang menunjukkan sertifikat vaksin sebagai syarat login ke Facebook adalah palsu.

“This is fake.” tegas Andy melalui akun Twitter resminya.

Berdasar seluruh referensi, informasi terkait dengan login ke Facebook wajib gunakan sertifikat vaksin adalah palsu dan masuk ke dalam kategori misleading content atau konten yang menyesatkan.

===

REFERENSI:

This is fake.

— Andy Stone (@andymstone) January 11, 2022

https://www.kompas.com/cekfakta/read/2022/01/13/141800882/-hoaks-login-facebook-harus-pakai-sertifikat-vaksin?page=all

https://www.reuters.com/article/factcheck-facebook-login/fact-check-facebook-login-screenshot-requesting-vaccine-id-is-fabricated-says-meta-idUSL1N2TR2CV

Bagikan

Info Penting