Ingat, Level PPKM Turun Bukan Berarti Bebas Kumpul-Kumpul, Tetap Waspada! - Masyarakat Umum | Covid19.go.id

Ingat, Level PPKM Turun Bukan Berarti Bebas Kumpul-Kumpul, Tetap Waspada!

Level PPKM turun bukan berarti bebas kumpul-kumpul. Ingat, penurunan kasus bukan berarti kita sudah lepas dari COVID-19 ya. Sebaliknya, kewaspadaan harus terus ditingkatkan supaya tetap aman dari potensi penularan COVID-19.

Banyaknya tempat hiburan dan wisata yang dibuka, jangan menjadi lupa protokol kesehatan. Semakin banyak orang yang sudah divaksinasi jangan membuat kita lengah dan merasa aman ke mana saja.

Vaksin tidak membuat kebal dari virus penyebab COVID-19, kita masih bisa tertular dan menularkan.

Para pengelola tempat wisata, tempat makan, tempat hiburan maupun pusat perbelanjaan yang berpotensi tinggi dikunjungi masyarakat pasca penurunan level PPKM diimbau untuk melakukan pengawasan ketat selama jam operasional berlangsung untuk menghindari kerumunan maupun pelanggaran prokes.

Tetap disiplin protokol kesehatan, untuk saling menjaga keselamatan kita semua

Untuk informasi terkait COVID-19 kunjungi situs resmi Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional https://covid19.go.id dan https://s.id/infovaksin

#IndonesiaBangkit #SEMUAWAJIBPAKAIMASKER

Detail:

  • Tipe: Image
  • Format: JPEG/PNG
  • Jumlah File: 2

Bagikan

Info Penting