Implementasi Fungsi Screening Aplikasi PeduliLindungi pada 6 Aktivitas Utama Masyarakat - Masyarakat Umum | Covid19.go.id

Implementasi Fungsi Screening Aplikasi PeduliLindungi pada 6 Aktivitas Utama Masyarakat

Sejak awal Juli hingga awal Oktober sudah lebih dari 73 juta penggunaan aplikasinya dan lebih dari 25rb merchants tergabung dengan PeduliLindungi.

Aplikasi PeduliLindungi difungsikan untuk 3 hal, yakni screening (pengecekan status vaksinasi dan juga status swab test), tracing (scan QR Code untuk memulai suatu aktivitas), dan memastikan penerapan protokol kesehatan sesuai hasil warna QR Code.

Fungsi screening utamanya akan didorong dalam aktivitas utama masyarakat yang terkait dengan 6 hal: perdagangan baik tradisional maupun modern, transportasi baik darat, laut, dan udara, pariwisata termasuk hotel, restoran, dan event/pertunjukan, aktivitas bekerja, aktivitas pendidikan seperti di SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi, dan juga pada aktivitas keagamaan.

Gunakan PeduliLindungi untuk membantu proses pelacakan kontak erat dan pendataan situasi zona lokasi terkini.

Untuk informasi terkait COVID-19 kunjungi situs resmi Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional https://covid19.go.id/ dan https://s.id/infovaksin

Detail:

  • Tipe: Image
  • Format: JPEG/PNG
  • Jumlah File: 3

Bagikan

Info Penting